Fitur Premium yang Membuat POCO X3 GT Terbaik di Kelasnya

JAKARTA - Di harga Rp4 jutaan, POCO X3 GT 5G memiliki fitur dan spesifikasi yang hanya ditemukan di ponsel yang lebih mahal atau bahkan satu kelas di atasnya. Sebenarnya apa yang membuat ponsel ini menarik?

1. MediaTek Dimensity 1100

Dulu MediaTek seolah diposisikan dibawah Qualcomm. Karena hanya fokus pada prosesor mediocre dan low end. Tapi sekarang chip-chip lansiran MediaTek sudah berani menantang langsung Snapdragon.

MediaTek Dimensity jadi pilihan chip 5G termurah untuk ponsel entry level, tapi tetap kencang sehingga banyak mendapat pujian. Sementara MediaTek Dimensity 1100 diposisikan untuk ponsel kelas mid-range, namun memiliki performa tidak kalah dengan ponsel flagship lewat fabrikasi 6nm.

Dimensity 1100 bahkan lebih cepat dibanding prosesor kelas flagship keluaran lama seperti Snapdragon 865+. Termasuk, 20 persen lebih cepat dibanding chip mid-range baru SnapDragon 778.

Hasil skor benchmark AnTuTu MediaTek Dimensity 1100 dibanding chip flagship:

Snapdragon 778G : 541,610

Snapdragon 860: 566,331

Snapdragon 865: 664,502

Dimensity 1100: 686,600

Keunggulan MediaTek Dimensity 1100:

Arsitektur 6 Nm

CPU struktur A78

Octa-core

GPU Mali-G77

Turbo Charging 67W


Tapi, apa dampaknya dalam pemakaian sehari-hari? Sejauh ini yang dirasakan Sindonews saat menggunakan POCO X3 GT adalah nyaman dan responsif.

Untuk multitasking cepat sekali. Untuk memainkan game-game dengan grafik tinggi seperti Call of Duty Mobile lancar dan responsif.

Bahkan, POCO X3 GT juga mampu menjalankan game Genshin Impact dengan sangat lancar, sesuatu yang sulit dilakukan di smartphone kelas mid-range.

Secara performa, eksperiens saat menggunakan POCO X3 GT sama seperti memakai ponsel kelas flagship. Sangat gegas.


2. Turbo Charging 67W

Pengguna juga akan terkoneksi dengan baik menggunakan modem integrated 5G, slot kartu SIM 5G ganda, dan dukungan WiFi 6. Foto: Sindonews/Danang Arradian

Performa tinggi jelas membuat pengguna POCO X3 GT lebih cepat dalam menjalankan berbagai kegiatan. Karena itu, pengguna jelas lebih ingin melakukan berbagai fungsi yang menghabiskan baterai.

Itulah mengapa teknologi Turbo Charging 67W di POCO X3 GT jadi penting. Charger 67W ini relevan bagi para gamer serta heavy user yang menggunakan POCO X3 GT untuk bermain game, menonton video streaming, mengedit video, dan kegiatan lain yang butuh performa tinggi.

Turbo Charging 67 akan mengisi ulang daya baterai 5000mAh high-density dengan cepat. Dari hasil pengujian Sindonews, bisa mengisi daya 0% hingga 100% dalam 40-45 menitan atau tidak sampai satu jam.


3. Layar 120 Hz

POCO X3 GT memakai layar IPS FHD+ 6,6 inch DotDisplay yang lebar. Nyaman untuk bermain game dan mengonsumsi konten multimedia. Apalagi, refresh rate-nya mencapai 120 Hz dengan 240Hz touch sampling rate. Ini yang membuat POCO X3 GT terasa nyaman saat scrolling sosial media dan bermain game. Teknologi DynamicSwitch juga membuat baterai tetap awet.

4. Gorilla Glass Victus

Corning Gorilla Glass Victus idealnya digunakan di ponsel flagship/premium. Dalam pemakaian, perlindungan ekstra terhadap goresan dan benturan memberikan ketenangan hati.

5. Triple Camera 64MP

POCO X3 GT memiliki tiga kamera 64MP, terdiri dari kamera utama 64MP, kamera ultra-wide 8MP, dan kamera makro 2MP. Dari penggunaan, kualitas kamera POCO X3 GT sudah cukup baik di kelas mid-range.

6. Dual Speaker Dolby

POCO X3 GT menggunakan dual speaker Dolby Atmos yang memberi suara stereo. Ini terasa sekali kenyamanannya saat sedang bermain game.

Suaranya kencang, tebal, dan nyaring. Desing peluru dan langkah kaki di Call of Duty Mobile begitu detil, sehingga kita bisa memperkirakan apakah lawan berada di depan atau belakang.

Begitupun saat menonton film, juga terasa nyaman sekali tanpa harus menggunakan earphone. Bahkan, dalam suara maksimal, bisa kencang sekali di kondisi ruangan yang sepi.

Harga dan ketersediaan

Harga normal/ritel POCO X3 GT adalah :

POCO X3 GT 8GB/128GB: Rp4.399.000

POCO X3 GT 8GB/256GB: Rp4.799.000

Kedua varian tersebut dapat dipesan secara online preorder pada tanggal 19-25 Agustus 2021 di Po.co.id, Akulaku, dan Shoppe.

Harga early bird POCO X3 GT

POCO X3 GT 8GB/128GB: Rp4.199.000

POCO X3 GT 8GB/256GB: Rp4.599.000

Pengguna berkesempatan mendapat hadiah eksklusif berupa TWS Wireless Earbuds 2 dan kartu perdana IM3 Ooredoo.

Penjualan perdana akan dibuka pada 26 Agustus 2021 di Po.co.id, Authorized POCO Store, Authorized Mi Store, Authorized Mi Shop, Akulaku, Shope, dan akan segera hadir di Erafone. Penjualan offline akan dimulai pada 2 September 2021 di seluruh Mi Partner di Indonesia.

Post a Comment

Previous Post Next Post

SLOT 1